Kelebihan Ternak Kambing Jawarandu
Pemasaran yang Luas
Kambing Jawarandu memiliki pangsa pasar yang luas di Indonesia. Jadi, dulur tak perlu bingung untuk menjualnya nanti. Walaupun banyak peternak kambing yang mengkhususkan untuk panen saat mendekati hari raya Idul Adha. Tapi jika dulur beternak kambing Jawarandu, tak perlu risau, karena peminatnya sangat tinggi. Terutama di rumah makan yang menyediakan menu sate kambing, tongseng, atau gulai kambing.
Profit Besar pada Budidaya Kambing Jawarandu
Siapa pun yang beternah kambing pasti ingin mendapatkan untung besar. Nah, hal ini bisa konco ngarit dapatkan dengan beternak kambing Jawarandu. Hal ini karena mengurus ternak kambing Jawarandu tergolong sederhana dan tak rumit.
Modal yang Tak Begitu Besar
Modal paling besar biasanya untuk membeli indukan kambing. Selebihnya, konco ngarit hanya perlu mengeluarkan biaya kandang, pakan, dan vaksin saja. Itupun harganya tak mahal dan masih sangat terjangkau.
Ada beberapa aspek yang biasanya membutuhkan modal terbanyak dalam usaha ternak kambing, yaitu:
Kandang dan Lahan
Pemilihan lahan yang akan digunakan untuk beternak kambing Jawarandu sangatlah penting dan tidak boleh dilakukan secara asal-asalan, karena lahan inilah yang nantinya akan digunakan untuk tempat kandang kambing berada.
Selain itu, lahan yang mudah dijangkau oleh masyarakat umum juga akan memudahkan apabila ada yang ingin melihat langsung dan membeli kambing Jawarandu.
Pastikan juga lahan tempat peternakan tak terlalu dekat dengan pemukiman, serta dekat dengan sumber air dan rumput agar kambing bisa bergerak dengan leluasa.
Anakan Kambing
Selanjutnya, konco ngarit juga harus menyiapkan modal untuk membeli anakan kambing, yang merupakan kambing usia kecil dan nantinya akan konco ngarit ternakkan hingga menjadi dewasa.
Untuk awal masa beternak, konco ngarit tak perlu membeli terlalu banyak anakan kambing terlebih dahulu, cukup 4 ekor saja.
Pakan
Pakan kambing juga merupakan aspek yang sangat penting dalam beternak kambing Jawarandu. Karena jika ingin menghasilkan kambing-kambing yang sehat, memiliki bobot tubuh yang ideal dan berkualitas tinggi.Oleh karena itu, konco ngarit harus mempersiapkan pakan kambing yang bergizi dan mampu memenuhi kebutuhan nutrisi kambing Jawarandu.
Suplemen dan Obat
Selain pakan yang bergizi, kambing Jawarandu juga membutuhkan suplemen agar bisa mengoptimalkan pertumbuhannya. Jadi, konco ngarit juga sebaiknya menyiapkan anggaran khusus untuk membeli suplemen.
Syarat Ternak Kambing
Saat akan memulai beternak kambing, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi, yaitu:
Lokasi Peternakan
Tak bisa dipungkiri, beternak hewan, apapun itu, pasti akan menghasilkan limbah kotoran dan sisa pakan yang berbau menyengat. Hal ini bisa mengganggu orang-orang yang tinggal di sekitar peternakan.
Nah, salah satu cara mengatasi hal ini adalah dengan memilih lokasi kandang dan peternakan yang jauh dari pemukiman penduduk.
Luas Lahan
Walaupun tinggal di kandang, tapi tentu tak setiap saat kambing berada di dalamnya. Agar kambing Jawarandu tak mengalami stres dan bisa bebas bergerak, dulur juga harus menyiapkan lahan di mana mereka bisa bergerak lebih leluasa sambil makan rumput.
Jadi, saat memilih lahan peternakan, jangan hanya mengukur berdasarkan luas kandang saja, tapi juga sediakan lahan yang cukup untuk kambing agar mereka bisa berjalan-jalan sesekali di luar kandang.
Kemampuan Peternak
Walaupun masih pemula, konco ngarit juga bisa lho belajar bagaimana cara beternak yang baik. Sekarang konco ngarit bisa memanfaatkan berbagai media, seperti youtube atau sosial media lain untuk belajar bagaimana cara beternak kambing Jawarandu yang baik.
Konco Ngarit juga dapat mempekerjakan karyawan yang sudah berpengalaman menangani kambing Jawarandu.
Pemilihan Kandang Kambing Jawarandu
Ada beberapa jenis kandang kambing Jawarandu yang bisa dulur pilih, yaitu:
Kandang Panggung
Sesuai dengan namanya, kandang panggung memiliki bentuk yang mirip dengan rumah panggung. Jadi, kambing berada di atas panggung, sedangkan tanah di bagian bawahnya berfungsi untuk menampung kotoran. Model kandang seperti ini memang lebih nyaman bagi kambing karena tidak akan menyatu dengan kotoran.
Selain itu, bagi dulur pun tipe kandang ini akan lebih mudah dibersihkan. Meskipun begitu, dulur harus memastikan kandang ini terbuat dari bahan yang bagus dan kokoh karena akan menopang pergerakan kambing. Selain itu, biasanya modal yang dibutuhkan pun cukup besar.
Kandang Lemprak
Jenis kandang yang kedua adalah kandang lemprak. Ini kandang biasa yang langsung beralaskan tanah, dialasi jerami atau semen. Walaupun harganya lebih murah, tapi kandang jenis ini harus sering dibersihkan agar kotoran dan sisa pakan kambing tidak menumpuk.
Salam Ngarit